EQ Training Sekolah Tunas Bangsa

Memasuki tahun ajaran yang baru, Sekolah Tunas Bangsa, sebagai salah satu sekolah swasta yang sangat concern dan memberikan perhatian khusus masalah character building, mengumpulkan seluruh guru, staf, dan kepala sekolah dari sekolah-sekolah di seluruh Indonesia untuk diberikan pembekalan mengenai Kecerdasan Emosi (EQ) dan kaitannya dengan profesi mereka di bidang pendidikan.

Kali ini Master Trainer EQ Indonesia, Josua Iwan Wahyudi, selama 1,5 hari sebanyak 5 sesi memberikan penjelasan dan paradigma baru mengenai EQ kepada sekitar 250 orang yang hadir. Melalui contoh-contoh nyata dalam bidang pendidikan, Josua Iwan Wahyudi memberikan pemahaman fundamental yang penting bagaimana para pendidik mampu meningkatkan EQ mereka dan sekaligus juga mampu mengajarkan EQ dalam proses belajar mengajar sehari-hari.

Melalui beberapa simulasi, klip video, dan demo langsung, Josua Iwan Wahyudi menunjukkan expertise’nya yang kuat dalam bidang Kecerdasan Emosi (EQ) dan memperlihatkan bagaimana EQ bisa langsung dipraktekkan dengan cepat dan sederhana serta menjauhkan paradigma peserta dari kesan bahwa EQ sangat rumit dan sulit dilakukan.

Setelah pelatihan berakhir, banyak sekali pendidik yang merasa sangat terinspirasi dan tercerahkan dan Shifthink juga menerima banyak email dari peserta yang menyatakan komitmen mereka untuk lebih berdedikasi mengajarkan EQ kepada anak didik mereka.