EQ Conference Pertama di Indonesia

Di akhir tahun 2011, ShifThink membuat sejarah dengan mengadakan Konferensi Kecerdasan Emosi (EQ Conference) yang pertama di Indonesia. Selama 2 hari di tanggal 3-4 Desember 2011, acara non-profit ini berhasil menghadirkan sekitar 240 peserta yang memenuhi ruang konferensi dengan penuh antusias. Peserta EQ Conference ini datang dari berbagai latar belakang mulai dari rekan-rekan profesional yang dikirim perusahaan, para guru, dosen dan pengajar, bahkan hingga para mahasiswa dan pelajar.

EQ Conference ini begitu luar biasa karena ada 7 pembicara yang sangat pakar di bidang mereka memberikan sharing mengenai kaitan emosi dan pentingnya EQ dalam berbagai bidang kehidupan. Di hari pertama, Master Trainer EQ Indonesia, sekaligus founder ShifThink dan penggagas acara EQ Conference ini membuka sesi pertama dengan menjelaskan bagaimana emosi menjadi pendorong semua keputusan dan tindakan kita. Selama 1 sesi, Josua Iwan Wahyudi memberikan pemahaman pentingnya pengelolaan emosi (EQ) dalam pekerjaan, hubungan, keuangan, dan bahkan hingga ke kehidupan personal.

Di sesi kedua, diadakan sesi talkshow yang dimoderasi oleh Master Trainer EQ Indonesia, Josua Iwan Wahyudi bersama 2 narasumber senior, yaitu Chandra Ming sebagai GM dari JobsDB Indonesia, dan Hermanto Kosasih yang dikenal sebagai First EQ Trainer in Indonesia. Dalam sesi talkshow ini banyak dibahas apa kompetensi EQ yang paling dibutuhkan oleh para karyawan dalam perusahaan dan bagaimana perbedaan karyawan yang memiliki EQ bagus dengan yang tidak.

Kemudian di sesi ketiga, Hermanto Kosasih membawakan materi penerapan EQ dalam kepemimpinan, terutama di dalam sebuah organisasi. Dan di sesi penutup, Gobind Vashdev, sang pakar kebahagiaan mengocok perut peserta sekaligus memberikan pencerahan melalui sesinya yang sangat atraktif dan interaktif. Dengan contoh-contoh yang sederhana beliau memberikan prinsip-prinsip dasar untuk menjadi pribadi yang bahagia sepenuhnya.

Di hari kedua, sesi pembuka diawali olah Ariesandi. Sebagai Family Therapist dan pakar parenting, beliau membagikan tips-tips EQ untuk membesarkan anak dengan memperhatikan faktor pendidikan emosionalnya. Kemudian, sesi kedua dibawakan oleh Aidil Akbar sang financial planner senior di Indonesia.

Setelah makan siang, peserta kembali disuguhkan sesi yang sangat interaktif dan fun oleh Master Trainer EQ Indonesia, Josua Iwan Wahyudi. Dalam sesi yang sangat menarik ini, beliau membagikan bagaimana menerapkan EQ dalam hubungan, terutama hubungan dengan pasangan. Dan dalam sesi penutup, Haryanto Kandani sang Achievement Motivator memberikan suntikan semangat dalam penjelasannya mengenai kualitas-kualitas emosional yang diperlukan untuk menjadi seorang achiever.

Dan event 2 hari ini juga bertambah kemeriahannya dengan kehadiran Yosandy Lipsan, sang master grapholog yang memberikan analisa tanda tangan gratis kepada lebih dari 150 peserta. Hadir juga Ivan Janitra Podiman sang founder www.konselorkarir.com dan career coach yang memberikan tips interview dengan EQ. Serta hadir pula EX-YOU Assessment Center yang memberikan tes DISC & MBTI dengan harga yang sangat murah namun menggunakan tes berkualitas dan terstandard.

Secara keseluruhan, EQ Conference 2011 sudah berhasil memberikan edukasi fundamental mengenai pentingnya EQ dalam kehidupan kita dan sekaligus menjadi pelopor pengembangan EQ di Indonesia dan tentu akan menginspirasi banyak praktisi EQ lain untuk melakukan acara serupa di Indonesia.